KPI UIN Jambi Penuh Gebrakan, Mahasiswa STAI An Nadwah Datang “Berguru”

KILAS JAMBI – Dosen dan Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Agama (STAI) An Nadwah Kuala Tungkal melakukan kunjugan ke Fakultas Dakwah UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi, Rabu pagi, 13 Juli 2022.

Kunjungan rombongan studi STAI An Nadwah yang dipimpin Sekretaris Jurusan Komunikasi Penyiaran Islam (KPI), Imam Khalid, M.I.Kom. disambut langsung Dekan Fakultas Dakwah Dr. Zulqarnain, didampingi Wakil Dekan III Dr. Samin Batubara dan Ketua Jurusan KPI, M. Junaidi Habe, MSi.

Kedatangan Dosen dan Mahasiswa jurusan KPI STAI An Nadwah ini untuk menjalin kerjasama sekaligus berkolaborasi dalam bidang keilmuan komunikasi dan penyiaran, KPI UIN Jambi yang penuh gebrakan dan patut dijadikan percontohan menjadi landasan jurusan STAI An Nadwah untuk “Berguru”.

Dekan Fakultas Dakwah UIN STS Jambi memberikan sambutan, foto: kilasjambi.com

“Kami sangat bergembira dengan kunjungan ini, mudah-mudahan pertemuan ini membawa manfaat dan barokah bagi kita semua,” kata Dr. Zulqarnain, mengawali pertemuan.

Zulqarnain menjelaskan, Fakultas Dakwah secara otonom berdiri pada tahun 2017, bersamaan dengan perubahan status IAIN STS Jambi menjadi Universitas Negeri Islam. Fakultas Dakwah memiliki empat program studi, yaitu KPI, Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI), Jurnalistik Islam (JI) dan Manajemen Dakwah (MD).

“Kami tentu menyambut baik kerjasama ini guna menghasilkan lulusan KPI yang berkompeten dan berkualitas,” kata Dr. Zulqarnain.

Mahasiswa KPI STAI An Nadwah yang melakukan kunjungan ke Fakultas Dakwah, foto: kilasjambi.com

Imam Khalid, Sekretaris Jurusan KPI STAI An Nadwah mengatakan, setidaknya ada tiga poin utama yang menjadi tujuan pihaknya melakukan kunjungan studi ke Fakultas Dakwah UIN Jambi.

Pertama, untuk bersilaturrahim sekaligus berkolaborasi. Kedua, menambah pengetahuan dan keilmuan terutama tentang komunikasi dan penyiaran. Ketiga, peningkatkan kerjasama dan makin bersinergi.

“Dan mudah-mudahan pertemuan hari ini bernilai ibadah,” kata Imam.

Selanjutnya, menurut Imam, jurusan KPI merupakan tempat yang paling ideal bagi mahasiswa untuk meningkatkan skill personal, karena keilmuannya sangat relevan dengan pesatnya kemajuan teknologi dan digitalisasi.

Sejumlah dosen Fakultas Dakwah yang menghadiri pertemuan, foto: kilasjambi.com

Sedangkan Ketua Jurusan KPI UIN Jambi, Junaidi Habe mengatakan, bahwa perjanjian kerjasama ini bisa dilakukan untuk menjawab tantangan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), sekaligus sebagai bentuk komitmen Prodi KPI UIN Jambi meningkatkan kualitas dan daya saing mahasiswanya.

Menurutnya, mahasiswa KPI memang harus dibekali soft skill mahasiswa. Di antaranya communication skill, kolaboratif, leadership, serta etos kerja. Guna mendukung mahasiswa dalam menghadapi dunia kerja ke depannya.

“Kita di KPI UIN STS Jambi juga telah melakukan MBKM dengan skema magang selama satu semester,” katanya.

Selain itu, calon Doktor Manajemen Pendidikan ini menyebutkan, untuk peningkatan kapasitas mahasiswa KPI UIN STS Jambi. Pihaknya merekrut sejumlah praktisi di bidang komunikasi dan jurnalistik, terutama di bidang broadcasting.

“Sejumlah praktisi sekarang turut mengampu mata kuliah di KPI UIN Jambi, ini penting dilakukan untuk memperkaya sudut pandang mahasiswa dalam mata kuliah terkait penyiaran dan komunikasi,” kata Junaidi.

Penandatanganan perjanjian kerjasama KPI UIN Jambi dan KPI STAI An Nadwah, foto: kilasjambi.com

Di akhir pertemuan, dilakukan penandatanganan kerjasama antara jurusan KPI UIN STS Jambi dengan KPI STAI An Nadwah yang disaksikan langsung Dekan Fakultas Dakwah Dr. Zulqarnain.

Rombongan studi mahasiswa STAI An Nadwah melihat stasiun radio di Fakultas Dakwah UIN STS Jambi, foto: kilasjambi.com

Dalam kesempatan ini, rombongan studi STAI An Nadwah juga melihat langsung fasilitas penyiaran di Fakultas Dakwah dan sejumlah fasilitas lainnya.

Total
0
Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Related Posts