KPU Kota Jambi Sukses Gelar Debat Perdana Cawako-Cawawako Jambi 2024

Suasana pelaksanaan debat perdana Pilwako Jambi 2024, foto: ist

KILAS JAMBI – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Jambi melaksanakan debat publik calon walikota dan wakil walikota (Cawako-Cawawako) Jambi 2024, Minggu (3/11/2024) malam.

Debat publik putaran pertama ini dilaksanakan di Ratu Convention Center (RVC) Kota Jambi. Debat putaran pertama ini akan diikuti oleh calon walikota Jambi.

Baik calon walikota Jambi nomor urut 1, Maulana maupun calon walikota nomor urut 2, A Rahman akan beradu argumen dan visi misi dalam debat kali ini.

Calon walikota Jambi nomor urut 1, Maulana dalam paparannya menyampaikan visi mereka adalah mewujudkan kota jasa dan perdagangan yang bahagia.

Misi mereka adalah peningkatan infrasturtur yang merata, penguatan keamanan dan ketertiban serta partisipasi masyarakat, penguatan tata kelola ekonomi masyarakat, penguatan kualitas SDM dan penguatan tata kelola pemerintahan yang baik.

“Program unggulan kami ada 11, kartu bahagia bantuan bagi masyarakat bidang pendidikan, kesehatan dan ekonomi. Kedua kampung bahagia dana bantuan Rp100 juta per rt per tahun dilakukan gotong royong, bantuan fasilitas sosial. Kemudian kampung terang ada 30 lampu penerangan tiap rt,” ungkapnya.

Selain itu ada layanan anti pungli untuk perizinan, bantuan usaha masyarakat bersumber dari dana bank maupun CSR dan baznas, program rumah milenial, lansia bahagia, call center bahagia, bahagia berbudaya, kota tangguh.

Sementara calon walikota Jambi nomor urut 2, H Abdul Rahman menyampaikan visi mereka merupakan gambaran umum massa depan kota Jambi yang akan dicapai lima tahun ke depan.

“Ini menjadi pondasi pembangunan Kota Jambi lima tahun ke depan kota Jambi maju, mandiri dan prima. Visi ini sebagai jawaban dari semua dinamika pembangunan kota Jambi sebagai kota jasa dan perdagangan,” kata Rahman.

“Visi ini mengedepankan konsep keberlanjutan pembangunan. Melanjutkan yang telah baik dan membangun yang belum terlaksana. Misi ada 6 yakni membangun masyarakat kota Jambi yang berkualitas, agamis, berbudaya dan harmonis. Meningkatkan lapangan pekerjaan dan industri kreatif,” ungkapnya.

Kemudian misi mereka adalah meningkatkan kualitas infrastruktur dan tata ruang yang menunjang pelayanan dasar, meningkatkan SDM, pendidikan, kesehatan, teknologi dan olahraga.

“Membangun kota Jambi pada pengentasan kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan. Mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik dan pelayanan prima dengan aparatur profesional dan integritas,” sebutnya. (*)

Total
0
Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Related Posts