Jemaah Apresiasi Pelayanan PPIH Jambi

JCH menjalani pemeriksaan kesehatan di Asrama Haji Jambi sebelum diberangkatkan ke tanah suci Mekah, foto: ist

KILAS JAMBI – Disambut dengan senyuman ramah para petugas Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Provinsi Jambi, Jemaah Calon Haji (JCH) Kelompok Terbang (KLOTER) BTH 25 mulai memasuki Asrama Embarkasi Haji Antara (EHA) Provinsi Jambi pada Kamis (6/6/2024) sekira pukul 08.00 WIB.

Sebelum memasuki Asrama Haji Jambi, para JCH diarahkan memasuki Aula Arafah untuk mengikuti proses one stop service. Dengan sigap para petugas PPIH terutama SATGAS LANSIA menyambut JCH dan membantu mobilisasi jemaah untuk mendahulukan melakukan kegiatan proses one stop service.

Salah seorang JCH KLOTER BTH 25 Provinsi Jambi, M. Azhari A. Rahmad, merasa senang bisa tiba di Asrama Haji Jambi, disambut dan dilayani dengan sangat baik oleh para petugas.

“Untuk penyambutan oleh petugas Alhamdulillah sangat baik, dilayani dengan sepenuh hati dengan rasa kekeluargaan. Pelayanannya sangat baik, sesuai apa yang kita inginkan,” ungkapnya.

Selajutnya JCH KLOTER BTH 25 Provinsi Jambi atas nama Candra Buana Muhammad Zen, juga mengungkapkan rasa senangnya disambut dengan ramah oleh para petugas PPIH yang berada di Asrama Haji Jambi.

“Pelayanannya cukup bagus dan petugasnya ramah-ramah, yang LANSIA didahulukan. Semuanya bagus,” tuturnya.

Proses one stop service JCH diawali dengan pemeriksaan kesehatan dan pemberian paket obat oleh Balai Kekarantinaan Kesehatan Kelas II Jambi, dilanjutkan dengan pemberian kartu kamar, penyerahan gelang identitas, living cost, visa, dan paspor.

Disampaikan oleh Ketua KLOTER BTH 25 Provinsi Jambi, Abdul Ghapar Abdul Wahab, bahwasanya JCH yang tergabung dalam KLOTER BTH 25 ini berjumlah 450 jemaah, diantaranya 97 jemaah berasal dari Kabupaten Tanjung Jabung Barat, 4 jemaah dari Kabupaten Kerinci, 199 jemaah dari Kabupaten Muaro Jambi, 142 jemaah dari Kabupaten Tanjung Jabung Timur, 3 orang PHD/KBIHU, dan 5 orang PPIH KLOTER.

Dari jumlah jemaah, Abdul Ghapar menyampaikan bahwa terdapat jemaah yang menggunakan kursi roda. Diantaranya yakni terdapat 5 jemaah memakai kursi roda dari Kabupaten Tanjung Jabung Timur, 10 jemaah memakai kursi roda dari Kabupaten Tanjung Jabung Barat, dan 19 jemaah memakai kursi roda dari Kabupaten Muaro Jambi.

“Kondisi kesehatan jemaah sebagian besar Alhamdulillah sehat sampai disini (Asrama Haji Jambi), kalau dilihat belum ada yang menunjukan gejala sakit,” ujarnya.

“Jadi salah satu triknya adalah mereka ini kan sebagian besar membawa kursi roda sendiri, kita mencoba berkoordinasi dengan KARU dan KAROM-nya meminta teman-teman jemaah yang muda untuk bantu dorong. Mudah-mudahan itu menjadi bagian ibadahnya,” ungkapnya.

Sesuai dengan jadwal, rombongan KLOTER BTH 25 ini akan diberangkatkan ke Tanah Suci pada Jumat (7/6/2024) dini hari, dengan rute mengikuti seremonial pelepasan pemberangkatan JCH oleh PPIH Provinsi Jambi pada Kamis (6/6/2024) sekira pukul 20.20 WIB, dilanjutkan menaiki bus menuju Bandara Sultan Thaha Jambi pada pukul 21.50 WIB, kemudian diberangkatkan ke Bandara Internasional Hang Nadim Batam secara pararel pada Jumat (7/6/2024) pukul 00.05 WIB, 00.25 WIB, dan 00.45 WIB. (Iz)

Total
0
Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Related Posts