Metro Jambi Pastikan Siap Sukseskan Fesmed 2019, Sabar: Sangat Membantu Kemajuan Pers

KILAS JAMBI – Aliansi Jurnalis Indenpenden (AJI) Kota Jambi, kembali melakukan roadshow ke media massa di Jambi, Kamis (03/10) sore, giliran Graha Metro Jambi Group dikunjungi oleh panitia Festival Media (Fesmed) AJI 2019 di Jambi.

Ketua AJI Kota Jambi, M Ramon EPU, menyampaikan bahwa roadshow ke media massa di Jambi ini sengaja dilakukan. Tujuannya untuk menyampaikan terkait rencana penyelenggaraan Fesmed AJI yang akan dilaksanakan pada 16-17 November 2019 nanti.

“Kami ingin banyak keterlibatan media lokal di Fesmed,” kata Ramond.

Oleh karena itu, dia mengajak media massa di Jambi ikut mensupport kegiatan di Fesmed.

Sementara, Ketua Panitia Fesmed Suang Sitanggang menambahkan, kegiatan Fesmed di Jambi ini diharapkan agar bisa mendorong promosi media lokal di Jambi.

“Kami ingin agenda ini juga bisa agar mendorong promosi media lokal di Jambi. Dan kalau bisa dengan agenda nasional Fesmed di Jambi, media lokal di Jambi juga sama-sama merasa memiliki kegiatan ini. Selain itu, ada bentuk kerja sama yang saling menguntungkan,” katanya.

Pimpinan Metro Jambi, Sabar Yusminardi, mengapresiasi kegiatan Fesmed AJI di Jambi. Dia menyatakan siap mendukung acara tersebut.

Terlebih, kata dia, karena kegiatan seperti ini sangat membantu kemajuan pers dan Provinsi Jambi ke depan.

“Kami dari Metro Jambi group mendukung dan siap bekerja sama menyukseskan Fesmed AJI,” katanya. (*)

Total
0
Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Related Posts